Berbicara mengenai ponsel legenda, Nokia 3310 selalu masuk dalam list teratas. Dengan penjualan mencapai 126 juta unit, HMD Global yang kini memegang lisensi Nokia ingin kembali mengulang kesuksesannya di masa lalu dengan melahirkan kembali sang legenda. Meski hadir di era smartphone, namun system operasi yang dipakai bukan system operasi Android, melainkan OS Nokia s30+.
Nokia 3310 versi terbaru hadir dengan tampilan yang lebih futuristic pada desainnya. Karena bukan smartphone, maka fitur yang dibawa pun sama seperti ponsel klasik lainnya.
Nokia 3310 dibekali dengan layar seluas 2.4 inci beresolusi 240×320 piksel. Didukung jaringan 2.5G, pengguna dapat surfing di dunia maya menggunakan opera mini. Tambahan fitur lainnya yaitu kamera beresolusi 2MP yang dilengkapi LED flash. Memori penyimpanan internal sebesar 16MB yang bisa diperbesar menggunakan microSD hingga 32GB.
Di sector hiburan, Nokia 3310 sudah disisipi game snake dengan tampilan yang lebih berwarna, MP3 Player, dan radio FM. Kemampuan baterai 1200 mAh memberikan waktu bicara hingga 22 jam dan 1 bulan standby.
Nokia 3310 versi terbaru dibanderol dengan harga 50 Euro atau sekitar Rp700 ribuan yang tersedia dalam berbagai pilihan warna, Dark Blue, Grey, Warm Red, dan Yellow. Nokia 3310 terbaru memiliki 2 versi, yaitu single SIM dan dual SIM. Tertarik memilikinya?