KOTAJOGJA.COM – Menikmati kuliner Jepang di tempat ini adalah pilihan tepat, desain interior dan settingan tempatnya pun sangat Jepang sekali. Meja dan kursinya pun tertata sangat rapi dan efektif sehingga memudahkan para pembeli berlalu-lalang walau area yang dimiliki sempit.
Selain itu, kostum dari para pelayan di restoran ini juga menggunakan pakaian bergaya Jepang serta memberi salam kepada para pembeli dengan bahasa Jepang. Penambahan bunga Sakura di sudut ruangan di tempat ini pun menambah efek dramatis suasana Jepang yang romantis hehehhee. Di tempat ini, para pembeli bisa memilih tempat duduk baik di luar ruangan maupun dalam ruangan.
Kesempatan untuk menikmati berbagai macam kuliner Jepang pun tidak saya lewatkan begitu saja. Saya pun memilih Bonteyaki sebagai menu pembuka. Penampilan menu ini mirip dengan nastar yang ditaburi mayonaise dan coklat. Namun setelah digigit sangat berbeda sekali, kenyal dan maknyuss ada unsur tahu yang kuat di mennu ini.
Setelah menyelesaikan menu pertama, saya pun beralih ke Tama Dashi Ramen. Menu ramen dengan harga yang paling ekonomis dan sangat meringankan kantong dompet kita semua. Satu porsi Tama Dashi Ramen lumayan banyak sehingga perut kita pun kenyang sekali. Menikmati menu ini sangat enak apabila kita sisakan kuahnya, kemudian kita sruput hingga tandas.
Setelah lidah saya bergelut dengan berbagai macam rasa tentunya lidah saya juga membutuhkan nikmat kesegaran dengan yang membasuh pori-pori di lidah saya, yaitu Ocha Japanese Green Tea. Minuman ini sangat membantu bagi kesegaran lidah serta tenggorokan saya yang sedari tadi bertempur dengan berbagai cita rasa mulai dari pedas, asin, manis serta gurih.
Protokoler di Sushi Story Express memiliki perbedaan dengan restoran atau tempat makan lainnya. Di tempat ini kita diwajibkan untuk membayar di muka setelah menuliskan makanan pesanan kita di nota tersebut, setelah itu duduk manis dan menunggu pesanan datang. (aanardian/kotajogja.com)
Lokasi: Jl. Affandi Gejayan No. 37 Soropadan YK