KOTAJOGJA.COM – Gubernur DIY Sri Sultan HB X mengeluarkan Instruksi Gubernur (Ingub) DIY No.37/INSTR/2021 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Corona Virus Disease 2019 pada saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di DIY.
Dalam Ingub yang ditandatangani Selasa (14/12) dan mulai berlaku 24 Desember 2021 sampai dengan 2 Januari 2022 itu, tertuang sejumlah larangan kegiatan, seperti arak-arakan di tempat terbuka atau tertutup saat malam Tahun Baru 2022 mendatang. Dalam Ingub poin Ketiga huruf a, dinyatakan perayaan tahun baru 2022 sedapat mungkin dilaksanakan masing-masing atau bersama keluarga, menghindari kerumunan dan perjalanan.
Adapun pada poin Ketiga huruf b, Sultan melarang adanya pawai dan arak-arakan Tahun Baru. Selain itu ada pelarangan acara old and new year, baik terbuka maupun tertutup yang berpotensi menimbulkan kerumunan.
Tempat wisata diatur dalam poin keempat Ingub itu. Objek wisata diperkenankan beroperasi dengan beberapa ketentuan, seperti wajib penerapan protokol kesehatan; dilengkapi kode QR PeduliLindungi; memakai aplikasi VisitingJogja untuk reservasi dan pembayaran nontunai